MasukDaftarHalaman Saya
Pengasuhan Anak
Kebiasaan Anak Menggunakan Gadget, Bagaimana Cara Mengaturnya?
Dibaca 724
Bagikan artikel ini kepada orang-orang yang Anda sayangi.
Copy link
Zaman sekarang ini, media-media elektronik seperti handphone, komputer, tablet dan gadget lainnya sudah merambat menjadi kebutuhan primer bagi banyak orang. Secara alami, anak-anak pun mulai terpapar dengan media-media ini. Tentu saja, media elektronik ini dapat menjadi media yang edukatif bagi anak, tetapi juga dapat memberikan dampak yang buruk bagi otak anak.

Sekali mengenal gadget, semua orang dapat terlena dengan kemudahan dan kecanggihannya. Kini si kecil yang akan masuk SD mulai memiliki beberapa aktivitas yang menggunakan komputer. Oleh karena itu, sebaiknya Anda tidak terlalu membatasi dan memaksa anak supaya tidak menggunakan komputer sama sekali, tetapi bantulah anak agar ia dapat mengatur waktu pemakaian komputer dengan bijaksana.

[Cara mendorong kebiasaan menggunakan gadget/media elektronik yang benar untuk anak]

1. Jangan membiarkan anak menggunakan haknya dengan sembarangan

Apabila Anda sepenuhnya membiarkan anak menggunakan hak memakai media elektronik dengan sembarangan, maka anak akan merasa sulit mengatur penggunaan media elektronik dengan baik.

Anak terlebih dahulu harus mendapatkan izin dari orangtua jika ingin bermain game komputer/handphone atau menonton video-video di internet. Selain itu, sebaiknya Anda pun turut mendampingi anak ketika ia sedang bermain game dan menonton video.

2. Buatlah perencanaan penggunaan gadget

Anak-anak setiap saat akan sering meminjam handphone atau gadget milik Anda. Sebaiknya Anda tidak langsung melarang anak tanpa alasan atau membebaskannya bermain dengan handphone Anda.

Ada baiknya Anda dan anak berdiskusi terlebih dahulu mengenai apa saja yang ingin anak lakukan dengan handphone/gadget serta merencanakan berapa lama anak boleh menggunakannya.

3. Berikan pujian ketika anak berhasil menepati janji

Agar anak memiliki kebiasaan yang baik dalam penggunaan media elektronik, maka ketika anak berhasil menepati janji menggunakan gadget sesuai dengan waktu yang sudah ditentukan, berikanlah pujian yang dapat mendorong anak untuk memiliki kebiasaan ini. Saat usaha anak dalam menepati janji telah dihargai dan diakui oleh anak, maka kebiasaan ini dapat membantu perkembangan regulasi diri dan juga mengembangkan keterampilan diri anak Anda.

4. Beritahukan kepada anak agar hanya menggunakan gadget di tempat terbuka

Sebaiknya anak menggunakan gadget di tempat terbuka. Ketika anak bermain di samping orangtua atau di area yang mudah diamati oleh orangtua, maka anak dapat lebih disiplin dalam menggunakan gadget ini. Apabila anak perlu menggunakan komputer karena bagian dari tugas sekolahnya, Anda dapat meletakkan komputer rumah di ruang keluarga supaya Anda pun dapat turut mengawasi aktivitas anak saat menggunakan komputer.

Beritahukan kepada anak untuk menggunakan komputer di tempat yang terbuka, karena ia dapat lebih mudah beraktivitas dengan menggunakan komputer atau bertanya kepada Anda ketika ada hal yang tidak dipahaminya.

Bahan pertimbangan
Konten Chai's Play tidak hanya terbatas diterapkan oleh ibu saja. Ayah, anggota keluarga lain, pengasuh dan para pendidik PAUD bisa mempraktikkannya juga.
Bagikan artikel ini kepada orang-orang yang Anda sayangi.
Copy link
Bagaimana dengan konten ini?